About Author
Agus Hartono saat ini sebagai Quality Assurance Senior Manager pada Aeromek Manufacturing SDN BHD Pulau Pinang, Malaysia, yang sedang dibangun, untuk berbisnis dalam manufaktur komponen aerospace/aviation. Sejak dari 2005 s/d 2012 adalah sebagai Quality Assurance Manager pada Upeca Aerotech SDN BHD, Shah Alam, Selangor, Malaysia (sekarang sudah berubah nama menjadi Senior Aerotech SDN BHD) dengan bisnis yang sama dan memiliki sertifikat AS/EN 9100 rev.C; NADCAP Non Destructive Testing, NADCAP Chemical Processing.
Sebelumnya, sejak 2003 s/d 2005, adalah sebagai Quality Assurance Manager SME Aerospace SDN BHD, Sungai Buloh, Selangor, Malaysia, memulai menerapkan ISO 9001: 2000, AS/EN 9100 Rev B, NADCAP Non Destructive Testing, NADCAP Chemical Processing dan NADCAP Heat Treating dari PRI - NADCAP. Sebelum bekerja di Malaysia, bekerja di Industri Pesawat Terbang Nusantara (IPTN) Bandung atau sekarang namanya PT Dirgantara Indonesia, sejak 1980 s/d 2003 ( 23 tahun) di bidang kualitas dan terlibat dalam banyak proyek antara lain: Pesawat CASA C-212, Helikopter BO-105, Puma 330, Super Puma 332, Bell 412, CN-235, N-250, F-16 Component, Fokker Component, Senjata FFAR, Torpedo, Boeing Component dll.
Seorang alumni Institut Teknologi Bandung (ITB) Bandung, Indonesia dari jurusan Teknik Mesin tahun 1973.